Notification

×

Iklan

Iklan

Dua Program Menjadi Prioritas, Elisa Kambu Gubernur Papua Barat Daya, Ini Pesan Selengkapnya

Jumat, Maret 07, 2025 | 21:02 WIB Last Updated 2025-03-07T12:03:44Z
SUARALAPAGO.NEWS -  Nabire, Gubernur terpilih Propinsi Papua Barat Daya Elisa Kambu, S. Sos, dua program menjadi prioritas utama , Pendidikan dan Kesehatan. 

Hal tersebut disampaikan beberapa hari lalu, sambutan perdana Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu, pada rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Papua Barat Daya pada Kamis 06/02/2025. Dan video yang beredar di media sosial dengan berdurasi 04 menit 26 detik di beberapa grup whatsapp, Pada jumat, 07/03/2025.

Elisa Kambu dalam sambutan perdana nya mengatakan bahwa, Kalau kita mau Papua Barat Daya berubah, maka dua program ini kita Prioritaskan, termasuk Bapak Ibu Dewan yang terhormat.

Tadi saya sudah sampaikan di serah terima, bahwa yang janji sama rakyat sehigga Bapak Ibu anggota Dewan dan Partai Politik dan Gubernur dan Wakil Gubernur.

Yang di luar itu tidak ada yang janji sama rakyat. Maka pada momentum yang luar biasa ini, saya minta dukungan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah maupun Propinsi serta semua stakeholder membagun daerah ini. 

Selanjutnya untuk kita bersama-sama bergerak mengawal usaha-usaha kita bersama untuk memajukan negeri ini.

Kata Dia, “ Jangka pendek pendidikan gratisgratis,  TK, SD, SMP, SMA gratis. Biaya pendaftaran tidak lagi dipungut. SMP gratis. Saya tidak tahu uang dari mana, tetapi ini yang harus menjadi fokus utama'”

Selanjutnya di bidang Kesehatan prioritas kita tetap kita upayakan.Pelayanan yang kita berikan kepada masyarakat kita adalah pelayanan yang berkualitas dan terjangkau.

Bukan murah yah? Apa aksesnya terjangkau dan berkualitas. Kita lakukan dengan berkolaborasi dengan Kabupaten Kota untuk menyiapkan SDM,tenaga, baik dokter, spesialis, dokter umum, para tenaga perawat, tenaga medis maupun non-medis, sesuai dengan kebutuhan kita. 

Kita ingin dorong semua rumah sakit yang ada di wilayah Papua Barat Daya harus memiliki minimal empat dokter spesialis.Dokter kandungan, dokter anak.Dokter.Penyakit dalam, dan dokter paru+paru, ini wajib. 

Data yang kita miliki, dokter ini tertumpuk semua di Kota Sorong dan Kabupaten.Khusus dokter spesialis. Raja empat rumah sakitnya bagus tetapi, tidak ada dokter spesialis. Sorong selatan ada, tetapi masih terbatas. 

Tambrauw rumah sakitnya termegah, tetapi tidak ada dokter spesialis. Maibrat dua rumah sakit sekaligus. Satu di Mebkajin, satu di Susumukap. Yang di Kota Kabupaten kesini itu. 

Dan kita juga tidak tahu apakah rumah sakit ini sudah operasional atau tidak. Ini yang menjadi tanggung jawab kita bersama, Segera kita selesaikan. Pungkasnya. 

Tim Redaksi : Suaralapago.news
Kontributor: Lambertus Magai

 
×
Berita Terbaru Update